Lubuklinggau – Lapas Lubuklinggau Kanwil Kemenkumham Sumsel Kembali menerima penghargaan diakhir tahun 2022, penghargaan ini diberikan KPPN Kota Lubuklinggau pada saat pelaksanaan Penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Petikan Tahun Anggaran 2023, Kamis (22/12).
Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Walikota
Lubuklinggau, SN Prana Putra Sohe, kali ini Lapas Lubuklinggau berhasil meraih dua penghargaan sekaligus yaitu
satuan kerja dengan NIlai Indikator Deviasi Halaman III DIPA TERBAIK Tahun
Anggran Tahun 2022 dan Satuan kerja dengan Penyerapan Anggaran Terbaik Tahun
Anggran 2022.
Selain itu Kalapas Lubuklinggau, Ika Prihadi Nusantara juga berkesempatan menjadi pemateri
pada Sharing Session dengan tema ”Optimalisasi Pelaksanaan Anggran untuk
Wujudkan Kualitas Kinerja Satuan Kerja Kementerian/Lembaga” temu KPA Satker
Mitra Kerja KPPN Lubuklinggau Semester II.
“Manajerial yang baik KPA, Penyusunan Disbuserment Plan yang
tepat serta Pengawasan merupakan salah satu faktor dalam meningkatkan nilai
IKPA dan Optimalisasi Nilai Indikator Deviasi Halaman III Dipa pada satker,”
ucap Kalapas.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima Kasih Atas Masukannya. Semoga Hari Anda Menyenangkan